PRPM-ITI, TECHNOPEX 2019

Font Size: 
IDENTIFIKASI FAKTOR DAN VARIABEL PENJADWALAN PROYEK BANGUNAN GEDUNG DI LINGKUNGAN FIFGROUP
YOSES LAWALATA

Last modified: 2019-10-20

Abstract


Abstrak

Penjadwalan proyek merupakan salah satu unsur yang mengisi skenario dinamis pada setiap proyek konstruksi. Studi akan penjadwalan proyek tentu perlu dikembangkan lebih lanjut untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi dari industri konstruksi. Makalah ini, melakukan pembahasan  yang dikonsentrasikan untuk proyek bangunan gedung di lingkungan FIFGROUP. Hipotesis pada makalah ini adalah adanya keterkaitan antara faktor-faktor pada penjadwalan proyek terhadap pencapaian waktu yang lebih efisien pada proyek-proyek bangunan gedung di lingkungan FIFGROUP. Pendekatan yang dilakukan adalah metode kualitatif  yang bersumber dari literatur-literatur yang telah ada sebelumnya, dan  pengumpulan data yang akan digunakan untuk mengidentifikasi pengertian serta indikator dalam pembahasan permasalahan yang diangkat. Melalui penelitian ini diharapan adanya identifikasi dari segi penjadwalan proyek terhadap permasalahan ketidakpastian kinerja waktu pada proyek.. Melalui studi ini didapatkan titik temu, dimana proyek-proyek yang ada di dalam perencanaannya yang memiliki variasi-variasi yang cukup beragam, maka diperlukan kesatuan sumber data atau estimasi akurat yang dibuat berdasarkan faktor-faktor kuat dapat mempengaruhi kinerja waktu dari proyek-proyek yang beragam dan tersebar di wilayah-wilayah yang ada. Sehingga penjadwalan proyek dapat tepat sasaran dan efisiensi waktu untuk setiap proyeknya dapat ditingkatkan.

Kata kunci: Bangunan Gedung, Penjadwalan Proyek, Efisiensi Waktu.


Full Text: PDF