PRPM-ITI, TECHNOPEX 2019

Font Size: 
Pemanfaatan Sistem Informasi Geografis untuk Pemberdayaan UKM di Tangerang Selatan
katri widayani, Sumiarti Andri, Nunie Nurida

Last modified: 2019-10-29

Abstract


Usaha Kecil Menengah  (UKM) merupakan kelompok usaha  masyarakat dalam menggerakkan roda perekonomian  skala regional maupun nasional. Dalam kelompok usaha tersebut terdapat unit usaha yang potensial tapi kekurangan modal.Sementara dipihak lain banyak masyarakat yang mempunyai kelebihan dana  dan tidak tahu kemana akan diinvestasikan uangnya. Sebagian besar UKM  masih kekurangan dana untuk mengembangkan usahanya. Sehingga perlu media (wadah) yang menjembatani antara UKM dan masayrakat yang memiliki dana lebih. Ini juga dialami UKM di Tangerang Selatan yang merupakan kota baru lahir tahun 2008, sehingga pengelolaan data sebagian masih dilakukan secara manual. UKM yang ada di Tangerang Selatan ada 26 000 pada tahun 2016 dan berkurang menjadi 23 000 pada tahun 2017. Karena Tangerang Selatan masih baru sehingga belum tersedia media dalam bentuk  sistem yang memudahkan dalam pencarian data maupun informasi, maka perlu ada suatu media yang mempertemukannya.  Selain pendanaan  didalam system  ini diharapkan tersedia data pemilik, jenis usaha , tipe dari UKM.  Media yang diperlukan untuk ini berupa Sistem Informasi Geografis (SIG) yang dapat menyediakan informasi tentang profile UKM dan lokasi keberadaannya. Diharapkan dengan adanya system ini masyarakat /pengusaha yang ingin bekerja sama dengan UKM , maka masyarakat  dapat melihat secara geografis tentang UKM berikut profilenya. Untuk pengembangan sistem diperlukan metodologi penelitian yang berupa pengumpulan data profile  UKM, lokasi, pengelompokkan data , analisis kebutuhan system, perancangan sistem dan implementasi software SIG yang berbasis web. Sistem yang mempertemukan antara pengelola UKM, masyarakat dan  UKM agar dapat saling bersinergi dengan baik dari sisi bisnis maupun non bisnis. Uji coba Software Aplikasi dilakukan dengan Dinas Koperasi & UKM Pemda Tangsel dan beberapa UKM. Luaran berupa jornal yang sudah submit untuk nasional/regional. Teknologi tepat guna berupa Software yang dipatenkan dalam bentuk Haki dengan TKT 4.

 

Kata kunci: Pengembangan, Pemberdayaan UKM, SIG, Web.

Â